Sunday, March 18, 2012

Resume Penentuan Harga Permintaan dan Penawaran

Diposkan oleh JJhaemin di 6:15 PM
Permintaan adalah sejumlah barang yang dibeli atau diminta pada suatu harga dan waktu tertentu untuk memenuhi keinginan konsumen. Semakin tinggi harga suatu barang, semakin sedikit permintaan barang dari konsumen. Begitu juga sebaliknya, semakin rendah harga suatu barang, semakin banyak pula permintaan barang dari konsumen.

Faktor - faktor yang mempengaruhi tingkat permintaan :
  1. Harga barang itu sendiri. Harga barang itu berpengaruh besar dengan permintaan karna jika harga barang tersebut tinggi maka permintaan konsumen akan berkurang. Dan jika harga barang tersebut rendah, permintaan konsumen akan semakin banyak.
  2. Harga barang pengganti. Jika harga barang pengganti lebih murah, tentunya konsumen akan lebih memilih barang pengganti tersebut, tapi pastinya kita tidak bisa melihat itu dari kualitasnya. Contohnya, waktu pertama kali muncul handphone dengan tombol qwerty tentu harganya sangat mahal dan bisa dibilang hanya bisa dibeli oleh orang yang menengah keatas. Tapi lama - kelamaan muncul juga handphone qwerty yang harganya lebih terjangkau, hingga beberapa orang lebih memilih membeli handphone jenis tersebut dengan harga yang lebih murah.
  3. Harga barang pelengkap. Contohnya, saat baru keluar PS3 peminatnya masih sangat sedikit. Kenapa?? Karna harga dari barang pelengkapnya (Kaset PS3) masih bisa dibilang sangat mahal, hingga orang masih enggan untuk membeli PS3 tersebut.
  4. Jumlah pendapatan. Semakin tinggi jumlah pendapatan seseorang, semakin tinggi pula keinginan seseorang untuk membeli suatu barang.
  5. Selera konsumen. Semakin tingginya selera konsumen pada suatu barang, maka konsumen akan semakin banyak meminta barang tersebut. Contoh gampangnya, sekarang sedang musim makanan yang super pedas misalkan keripik pedas. Karna konsumen banyak yang menyukai itu, maka munculah produsen - produsen yang menciptakan keripik - keripik pedas yang sesuai dengan selera konsumen.
  6. Intensitas kebutuhan konsumen. Jika kebutuhan barang atau jasa tidak terlalu mendesak, permintaan konsumen pastinya tidak banyak. Sebaliknya kalau sangat mendesak, maka permintaan konsumen semakin banyak. Contohnya ketika musim hujan maka keinginan konsumen untuk membeli payung sangat banyak, konsumenpun bersedia membeli payung tersebut walaupun harganya jauh dari harga aslinya.
Penawaran adalah banyaknya barang atau jasa yang tersedia dan ditawarkan oleh produsen kepada konsumen pada setiap tingkat harga selama periode waktu tertentu. Dilihat dari segi produsen, semakin tinggi harga suatu barang semakin banyak pula barang yang ditawarkan. Begitupun sebaliknya, semakin rendah harga barang, semakin dikit pula barang yang ditawarkan.

Faktor - faktor yang mempengaruhi penawaran:
  1. Harga barang itu sendiri. Bila harga barang yang ditawarkan meningkat, maka jumlah barang tersebut akan meningkat pula.
  2. Harga barang pengganti. Apabila harga barang pengganti meningkat, penjual pasti akan meningkatkan jumlah barang lain yang ditawarkan dengan harapan konsumen akan beralih dari barang pengganti ke barang yang lainnya karna harganya lebih murah. Contohnya jika harga kopi lebih mahal dibanding teh, konsumen akan lebih memilih teh yang harganya lebih murah, dengan begitu penjual akan memperbanyak jumlah tehnya.
  3. Biaya produksi. Apabila biaya produksi meningkat, maka harga barang tersebut akan tinggi. Agar produsen tidak rugi, maka produsen akan menawarkan barang produksinya lebih sedikit dari biasanya.
  4. Kemajuan teknologi. Dengan adanya teknologi yang lebih modern, akan lebih memudahkan produsen dalam menghasilkan suatu barang dengan jumlah banyak dan harga produksi yang lebih rendah.
  5. Pajak. Sebagai contohnya saat ada berita tentang warteg yang akan dikenakan pajak, permintaan konsumen akan lebih sedikit karna harga yang ditawarkan lebih tinggi, Itu membuat penjual mengurangi jumlah makanan yang ditawarkannya.
Contoh kasus:
Saat ini penjualan handphone android sedang meningkat, terlebih karna banyaknya permintaan dari konsumen. Semua perusahaan berusaha menciptakan handphone android ini dengan berbagai macam kelebihan. Konsumen yang akan membeli handphone ini pasti akan mencari handphone dengan harga yang lebih murah, jika dia ingin membeli handphone dengan merek A. Tapi nyatanya handphone tersebut mahal, dia pasti akan mencari barang penggantinya (handphone lain) yang fiturnya hampir sama dengan merek A dengan harga yang lebih murah.

Inilah resume yang saya buat dari materi Permintaan dan Penawaran, maaf jika ada beberapa contoh yang dirasa kurang. Saya berusaha untuk mencari contoh - contoh yang sedang terjadi saat ini.

Free Breast Cancer Pink Heart Ribbon Glitter Cursors at www.totallyfreecursors.com

 

DoubleJ Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review